Video TikTok Tanpa Watermark Full HD di Android & iPhone

Baik kalian mendownload video kalian sendiri atau postingan dari TikToker lain, kalian bisa download video TikTok tanpa watermark. Bagaimana caranya?

Kalian mungkin memiliki TikTok, seperti jutaan orang lainnya sampai mungkin kecanduan.

Banyak sekali konten TikTok yang beredar di sosial media lain seperti Reels di Instagram dan Facebook sampai Spotlight Snapchat.

Apakah kalian adalah konten kreator TikTok yang ingin membagikan video TikTok kalian di tempat lain?

Atau kalian hanya ingin memiliki video favorit dari TikToker idola kalian untuk disimpan di memori ponsel sebagai kenangan?

Tapi, seperti kita tahu mendownload video di TikTok akan meninggalkan watermark pada video tersebut.

Lalu bagaimana cara download video tiktok sendiri tanpa watermark? Begini caranya!

download video tiktok tanpa watermark

Cara Download Video TikTok dengan Watermark di iPhone

Bagi kalian pengguna iOS yang mendownload video TikTok, kalian bisa langsung melakukannya di perangkat Android, langsung dari dalam aplikasi TikTok.

Tahan satu jari pada video, dan di menu yang muncul, ketuk Simpan Video di bagian atas. (Catatan: ini hanya berfungsi jika pembuat menandai video sebagai “Publik.” Jika terdaftar sebagai “Pribadi,” kalian tidak akan melihat opsi simpan.)

Video yang terdownload akan langsung tersimpan bisa langsung kalian lihat di galeri, dan kalian bisa share video, Facebook, WhatsApp, Instagram atau layanan lainnya.

Tapi video yang sudah kalian download tadi masih memiliki watermark, lalu bagaimana cara menghilangkannya?

Aplikasi untuk Menghilangkan Watermark Pada Video TikTok

Untuk menghilangkan watermak pada video yang sudah kalian download, kalian bisa menggunakan aplikasi seperti:

Tetapi menggunakan aplikasi di atas hasilnya terlihat tidak rapi karena pada dasarnya aplikasi di atas bekerja dengan cara memblur watermark dengan menambahkan piksel ekstra ke frame video.

Cara ini mungkin berfungsi dengan baik untuk beberapa video, terutama jika latar belakangnya diam atau tidak bergerak.

Tapi itu dapat merusak teks yang dibuat secara otomatis atau teks overlay dalam video, yang dekat dengan bagian tengah frame.

Mungkin alternatif yang sedikit lebih baik adalah aplikasi edit video seperti  VideoProc Vlogger gratis, yang menutupi watermark dengan logo kalian sendiri atau gambar lain, bahkan GIF animasi.

Jadi sama saja kalian menambahkan stiker GIF ke video yang bisa saja ditambahkan saat kalian menguploadnya ke TikTok.

Atau ada alternatif lain yang jauh lebih baik jika kalian ingin benar-benar mendownload video tiktok tanpa perlu menghilangkan watermark sendiri.

Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark di Android

Untuk cara menyimpan video TikTok tanpa watermark tanpa perlu mengeditnya kamu bisa memanfaatkan situs web atau aplikasi TikTok video downloader.

Jika kamu memiliki memorti yang sedikit, kamu bisa memanfaatkan website TikTok downloader video. Meski memang cara ini sedikit memakan waktu.

Tapi jika ingin cara yang lebih cepat untuk download video TikTok secara instan, kalian bisa menggunakan downloader video tiktok apk.

Berikut daftar website dan aplikasi downloader video TikTok beserta cara menggunakannya.

1. SSSTik – Downloader Video TikTok Apk

ssstik apk tiktok downloader

SSSTik merupakan apk yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan video dari TikTok tanpa meninggalkan watermark.

Aplikasi ini sangat cepat dan mudah digunakan. Terlebih lagi aplikasi SSSTik memiliki fitur yang sangat lengkap.

Dan di sini kamu bisa mendownload video TikTok dalam berbagai format selain MP4.

Selain video, SSSTik ini juga bisa digunakan untuk mendownload file audio dalam format MP3 loh.

Untuk mendownload video di TikTok yang ingin kamu simpan cukup copy link dari video tersebut. Caranya bisa kalian ikuti di bawah ini:

  • Pertama, silahkan download aplikasi SSSTik apk dan install di ponsel Android kalian.
  • Buka TikTok, dan cari video mana yang ingin kalian simpan tanpa watermark.
  • Setelah itu, klik menu yang ada di bagian kanan layar aplikasi TikTok dengan icon panah bertliskan “Share”.
  • Lalu akan muncul berbagai opsi untuk membagikannya ke platform lain, kalian pilih saja “Copy Link”.
  • Jika sudah, buka aplikasi SSSTik yang sudah terinstall di ponsel kalian sebelumnya.
  • Lalu “Paste” link video tadi pada kolom kosong di dalam aplikasi SSSTik.
  • Selanjutnya silahkan pilih opsi “Download” dan pilih beberapa opsi seperti format, dll.. lalu tap “Download” sekali lagi.
  • Terakhir kamu bisa membuka galeri dan lihat apakah video TikTok sudah berhasil di download tanpa ada watermark.

2. Snaptik.app TikTok Download MP4 HD

Jika kalian tidak ingin mendownload aplikasi karena memori ponsel penuh, kalian bisa memanfaatan situs web video TikTok downloader yaitu Snaptik.app.

Cara kerjanya sama seperti menggunakan aplikasi SSSTik, cuma bedanya kamu “Paste” link videonya langsung di website Snaptik.app bukan di aplikasi.

webiste tiktok downloader

Bagi yang bingung cara menggunakannya, ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Pertama, buka aplikasi TikTok, dan cari video yang ingin kalian download.
  • Setelah itu, klik menu “Share” pada video tersebut.
  • Nanti akan muncul beberapa opsi, dan silahkan pilih “Copy Link”.
  • Jika sudah, buka browser favorit kalian di HP atau di PC dan akses “https://snaptik.app/“.
  • Lalu “Paste” link video tadi pada form “Paste TikTok link here” seperti gambar di atas.
  • Selanjutnya klik tombol “Download” dan tunggu sampai proses pengambilan video selesai, lalu klik lagi tombol “Download Server 01 (Snaptik)” atau “Download Server 02 (Snaptik)
  • Setelah itu, video TikTok yang sudah tidak ada watermarknya akan terdownload ke memori HP atau PC kalian.

Mengapa Beberapa Video TikTok Tidak Bisa Didownload?

Jika kalian tidak melihat pilian untuk menyimpan video TikTok, itu artinya konten kreator tersebut tidak mengaktifkan opsi unduhan dan tidak mengizinkan orang lain untuk menyimpan videonya.

Ini adalah pengaturan opsional yang dapat kalian manfaatkan jika kalian ingin mencegah pengguna lain mendownload video kalian.

Berikut cara mengakses pengaturan download di akun kalian:

  1. Buka aplikasi TikTok.
  2. Tekan tombol “Saya di kanan bawah layar.
  3. Ketuk ikon dengan “tiga titik horizontal” di kanan bawah layar.
  4. Masuk ke “Privasi > Izinkan video Anda diunduh“.

Di menu ini, kalian bisa memilih untuk mengaktifkan dan menonaktifkan pengaturan unduhan.

Apakah ada Nofitikasi di TikTok Jika Seseorang Mendownload Video Kita?

TikTok tidak memberi tahu pengguna saat kalian menyimpan video mereka.

Sebagai gantinya, saat kalian menyimpan video, TikTok akan melabelinya sebagai “Share” di TikTok Analytics akun kalian.

Baca artikel menarik lainnya:

Mungkin itulah beberapa cara yang bisa kalian gunakan untuk download video TikTok tanpa watermark melalui website dan juga aplikasi downloader for TikTok.

Silahkan share artikel ini ke teman TikTokers lainnya jika bermanfaat. Sampai jumpa lagi.